Custom Search
Home » » Cara Mengobati Demam Pada Anjing

Cara Mengobati Demam Pada Anjing

Written By penyakit hewan on Thursday, May 9, 2013 | 10:00:00 PM

Cara Mengobati Demam Pada Anjing | Penyakit Anjing. Panas demam pada tubuh anjing terjadi apabila suhu tubuh anjing diatas 39,4 o C , keadaan ini merupakan keadaan abnormal dimana suhu tubuh anjing meningkat melebihi suhu tubuh normal. Panas demam biasa juga disebut dengan istilah pireksia, febris atau tubuh anjing mengalami hypertermia.
Penyebab panas demam pada anjing bisa disebabkan karena gangguan otak atau akibat bahan toksik yang mempengaruhi pusat pengaturan suhu tubuh anjing atau adanya reaksi pembentukan interleukin I untuk mengaktifkan Sel T dalam menghasilkan zat kebal. 
Demam juga berhubungan dengan pirogen, yang merupakan suatu zat yang merangsang pusat pengaturan suhu sehingga menyebabkan demam. Zat pirogen ini biasanya berupa semacam protein, pecahan protein, atau zat lain seperti toksin polisakarida. Anjing dalam kondisi sakit karena bakteri, toksin polisakarida muncul karena adanya degenerasi jaringan tubuh akibat infeksi bakteri patogen yang toksik. 
Mekanisme panas demam pada anjing dimulai dari munculnya reaksi tubuh anjing terhadap zat pirogen. Kemudian bakteri atau pecahan jaringan akan difagositosis oleh leukosit darah, makrofag jaringan, dan limfosit pembunuh bergranula besar( inilah jawaban mengapa pada hasil laboratorium terhadap leukosit meningkat pada saat demam akibat bakteri). Seluruh sel ini (leukosit cs) kemudian memakan hasil pemecahan bakteri dan melepaskan zat interleukin-1 ke dalam cairan tubuh, yang disebut juga zat pirogen leukosit atau pirogen endogen. Interleukin-1 ketika sampai otak anjing atau tepatnya di hipotalamus akan menimbulkan demam dengan cara meningkatkan temperature tubuh dalam waktu beberapa menit kemudian. Interleukin-1 ini juga menyebabkan pembentukan prostaglandin E2 yang bekerja di hipotalamus untuk membangkitkan reaksi panas demam. 

Ciri-ciri Anjing Mengalami Demam
Pada saat terjadi panas demam, gejala klinis yang nampak adalah peningkatan denyut jantung, peningkatan laju dan kedalaman pernafasan, tubuh menggigil akibat tegangan dan kontraksi otot, bulu anjing berdiri , anjing mengalami rasa haus dan sering minum, dehidrasi ringan hingga berat, mengantuk ditandai munculnya selaput putih pada mata anjing, delirium, atau kejang akibat iritasi sel saraf , hilangnya nafsu makan pada anjing ( jika panas demam berlanjut berkepanjangan ), anjing mengalami kelemahan, keletihan, dan nyeri ringan pada otot akibat katabolisme protein 

Cara Mengatasi Panas Demam Pada Anjing

Untuk mengatasi panas demam yang terjadi pada anjing, secara umum dapat dilakukan pengobatan sebagai berikut :
  • Beri anjing banyak minum untuk meminimalisir adanya dehidrasi pada waktu menderita panas demam. 
  • Berilah susu untuk meningkatkan nilai gizi, jika perlu pemberian madu sangat disarankan. Madu dan susu berguna untuk meningkatkan stamina anjing.
  • Beri kompres di beberapa bagian tubuh, dengan cara meletakan kain basah disekitar tubuh anjing.
  • Untuk kasus panas demam karena adanya infeksi bakteri, maka pemberian suport terapi dan antibiotik yang sesuai sangat dianjurkan.Tetapi untuk kasus demam karena trombositopenia, pengunaan antibiotik harus dibawah pengawasan yang ketat, ada beberapa jenis antibiotik yang tidak boleh digunakan pada saat terjadi kondisi trombositopenia.  Karena kesalahan dalam mengunakan antibiotik akan memperparah keadaan.
Demikian cara mengatasi dan mengobati panas demam pada anjing, semoga bermanfaat.

Judul: Cara Mengobati Demam Pada Anjing
Rating: 100% based on 99998 ratings. 4.5 user reviews.
Google Ditulis Oleh penyakit hewan

Admin mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan kesediaan Anda membaca artikel ini. Mohon tidak melakukan copy paste pada artikel ini tanpa seijin dari kami. Blog ini terlindung oleh DMCA, bagi yang terlanjur melakukan copy paste dimohon untuk menyertakan link, jika tidak konten anda akan dihapus secara paksa.
Posted by: Wulanto Burhan
Penyakit Anjing, Updated at: 10:00:00 PM
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 
Support : Penyakit Anjing | DMCA PROTECTION
Copyright © 2013. Penyakit Anjing - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger